Prestasi yang luar biasa dan membanggakan diraih oleh Muhammad Iril Khairul Anam di pentas kubus Rubik Dunia. Iril berhasil memecahkan rekor dunia untuk kategori kubus rubik 3x3x3 dengan mata tertutup (nulti blind). Mahasiswa D3 Manajemen Informatika Universitas Gunadarma, Depok, Jawa Barat, ini berhasil menyelesaikan 16 buah kubus rubik tanpa melihat dalam waktu 57 menit di kompetisi Jakarta Open 2010 kemarin (31/01). Rekor dunia untuk kategori ini sebelumnya dipegang oleh Tong Jiang dari China dengan menyelesaikan 15 kubus Rubik.
Tidak hanya Iril, dalam kategori ini Indonesia juga menempatkan putra bangsa di peringkat ketiga rekor dunia yaitu Wicaksono Adi dengan menyelesaikan 11 kubus Rubik tanpa melihat dalam waktu 55 menit 10 detik, Rekor Wicaksono dipecahkan saat Indonesia Open 2009. Selain Iril dan Wicaksono, banyak juga putra bangsa yang mengikuti perlombaan ini dan banyak diantara mereka yang menjuarai perlombaan ini di berbagai kategori. Semua rekor ini tercatat di Asosiasi Kubus Dunia (WCA).
ayo pemuda indonesia ..
BalasHapusharumkan nama bangsa dengan cara mu sendiri !!
kereeennnnnnnn..,
BalasHapusbanget !!
BalasHapus